Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Marion Jola Dibuat Kagum dengan Suara Emas Lesti Kejora: Lo cari penyanyi dangdut baru enggak akan . . .


kotaknews- Lesti Kejora istri dari Rizky Billar memiliki suara emas yang mampu menghibur para penikmat musik, khususnya dangdut.

Bahkan para musisi juga tak sungkan memberikan pujian, sebut saja Marion Jola yang mengaku kagum dengan suara Lesti Kejora.

"Kalau idola gue Lesti, Lesti itu pure suaranya yang sangat indah, ini serius," kata Marion Jola seperti yang dikutip dari akun TikTok @wahyu_waryono_0902, Kamis (10/8/2023).

Lebih lanjut penyanyi jebolan Indonesian Idol menuturkan jika tidak akan menemukan penyanyi dangdut seperti Lesti Kejora.

Baca Juga : Heboh! Rizky Billar Ngamuk Dinyinyir Netizen

"Lo cari penyanyi dangdut baru enggak akan ada yang punya suara sedangdut mewah dan tradisional seperti Lesti," tambahnya.

Sontak apa yang telah dikatakan oleh Marion Jola ikut diamini oleh warganet, hingga membawa anaknya yang baru 4 tahun sudah hafal betul suara Lesti.

Baca Juga : Intip Biaya Sekolah Anak Lesti Kejora dan Rizky Billar, Baby L Satu PAUD dengan Putri Ali Syakieb

"Anakku yang umur 4 tahun juga suka banget sama Lesti. setiap nyanyi meskipun gak liat orangnya tapi denger suaranya aja udah bisa nebak kalo itu Lesti," komentar warganet.

Kemudian ada yang menuturkan jika Marion Jola telah memberikan penilaian yang betul-betul jujur.

“Marion sangat jujur dan gak jaim orangnya,” ujar netizen lain. (*)

Sumber :suara.com
Halaman : 1 2 3

Post a Comment for "Marion Jola Dibuat Kagum dengan Suara Emas Lesti Kejora: Lo cari penyanyi dangdut baru enggak akan . . ."